Presiden SBY Keluhkan Para Pembantunya

Friday 2 December 2011

0 comments
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Sistem pelaporan antara Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dengan jajaran di bawahnya belum berfungsi dengan baik. Kerap kali laporan tersampaikan cukup lambat dan tidak melalui sistem yang seharusnya berjalan di pemerintahan.  
Hal itulah yang dikeluhkan Presiden SBY saat membuka sidang kabinet paripurna, di kantor presiden, Jumat (2/12). "Terkait daya tanggap yang menjadi ciri good governance. Saya mau memberi koreksi, sistem pelaporan cepat sering tidak berjalan dengan baik," ujar SBY.
Ia  mencontohkan pada peristiwa ambruknya jembatan di sungai Mahakam, Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur. SBY mengaku menerima informasi itu dari pesan singkat yang masuk ke telepeon genggamnya serta berita di media massa. Bukan berasal dari sistem yang seharusnya berfungsi.
Padahal ketika itu kejadian sudah berjalan selama satu jam. Untungnya, kata Presiden, ia bisa berkomunikasi langsung dengan gubernur di lapangan serta Kapolda. Meski ketika itu Kapolda tidak berada di lokasi. "Mestinya masalaah seperti itu harus cepat ke tangan presiden. Boleh laporan sementara, kemudian diikuti apa yang harus dilakukan," terangnya.
Contoh lain, lanjut SBY, ketika ia sempat melihat running text di channel TV News Asia Kamis (1/12) malam kemarin seputar persoalan di Papua. Dalam pemberitaan yang dapat dilihat diseluruh dunia itu seolah mengabarkan tentara telah melakukan penembakan kepada pengibar bendera (Bintang Kejora) yang semestinya tidak terjadi.
Mendapat informasi itu, SBY lalu menghubungi Menteri Sekretaris Negara Sudi Silalahi. "Saya telepon Mensesneg, apa yang terjadi untuk dikomunikasikan, jawabannnya setengah komplit meski belum dikonfirkmasikan," kata Presiden.
Terhadap hal sensitif seperti ini, menurut SBY, laporannya harus cepat. Berikan langsung informasi itu kepada Presiden. "Kalau berita itu tidak akurat, berikan koreksi. Jangan sampai berjam-jam masyarakat global mengetahui hal keliru," tegasnya.
Itulah mengapa SBY menyayangkan banyak kejadian yang malah ia dengar melalui SMS ataupun media massa. Bukan dari sistem yang seharusnya berfungsi. Bahkan, tak jarang ia lebih tahu terlebih dahulu daripada jajaran di kabinetnya. Oleh karenanya, menurut Presiden sistem ini harus segera di koreksi.

Terjadi Pelambatan Penjualan PC di Indonesia

0 comments
Kuartal ketiga 2011 merupakan kuartal lambat untuk pasar PC Indonesia karena beberapa vendor terus menghadapi kendala persediaan, meskipun masih mencatat pertumbuhan 22,9 persen year-on-year (YoY), IDC melaporkan.

Dampak yang ditimbulkan oleh peralatan elektronik lainnya, seperti ponsel pintar, memberikan kontribusi terhadap tantangan yang dihadapi PC di pasar. Hasilnya, penurunan 6,2 persen pasar PC Indonesia dibanding kuartal kedua.
IDC dalam web site resminya baru-baru ini melaporkan, meskipun masalah persediaan mulai mereda, pasar masih dilanda kekurangan HDD. Berarti akan terjadi penurunan dari perkiraan sebelumnya dan IDC mengharapkan total 5,2 juta unit PC akan terkirim tahun ini.

"Ini adalah prediksi sedikit pesimistis, setelah mempertimbangkan dampak masalah pasokan HDD yang disebabkan oleh banjir di Thailand," kata Daniel Pang, Manajer Riset untuk perangkat klien IDC Asia/Pasifik.

"Dampaknya akan panjang hingga Q1 2012 dan kami juga mengharapkan harga yang lebih tinggi untuk PC selama periode pemulihan."

Segmen bisnis menyumbang 34,6 persen dari total penjualan PC selama Q3 2011. Meskipun pengeluaran sektor publik melambat pada umumnya, sektor pendidikan telah meluncurkan proyek-proyek sekolah. Sementara belanja UKM stabil.

Pada Q3, Acer telah menjaga penjualan mereka pada posisi pertama di pasar PC Indonesia, dengan penjualan terutama dikontribusi produk portable (notebook dan mini notebook), dimana mereka menghadap persaingan keras dari ASUS dan Toshiba.

Gubernur Sulut Terpilih Jadi Gubernur Terbaik se- Indonesia

0 comments
MANADO- Gubernur Provinsi Sulawesi Utara, Sinyo H Sarundajang memeroleh penghargaan sebagai gubernur terbaik dan berprestasi di ajang penganugerahan GATRA Award 2011.
"Ya, pak gubernur memeroleh penghargaan dari GATRA Award 2011 sebagai gubernur berprestasi. Penghargaan serupa juga diterima gubernur Sulawesi Selatan dan Gubernur Jawa Tengah," kata Kepala Bagian Humas Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara, Christian Sumampouw, di Manado, Jumat.
Sumampouw menjelaskan, penghargaan yang diterima gubernur Sarundajang diserahkan langsung oleh Menteri Dalam Negeri Gamawan Fawzi yang bertepatan dengan acara perayaan HUT Gatra ke-17 di Sahid Jaya Hotel Sudirman Jakarta, Kamis (1/12).
Dia menjelaskan, Mendagri memberikan apresiasi kepada Sarundajang yang telah mampu membangun Sulut dengan penuh jiwa dan raga serta tanggung jawab sehingga membawa kemajuan pesat sehingga layak dinobatkan sebagai gubernur terbaik tahun 2011.
Ditetapkannya Sarundajang sebagai gubernur terbaik dari 33 Provinsi se-Indonesia, kata Sumampouw, karena dinilai berhasil membawa Provinsi Sulawesi Utara dua tahun berurutan memeroleh predikat opini pengelolaan keuangan dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Wajar Tanpa Pengecualian (WTP). Selain itu, membawa Provinsi Sulawesi Utara terbaik dalam Penyelenggaraan Pemerintah Daerah (LPPD).

Berdoa Supaya Tidak Banjir

0 comments
Fauzi Bowo, Gubernur DKI Jakarta, mengajak kita semua untuk berdoa agar bencana banjir tidak terjadi di Jakarta. Sebenarnya, apakah pihak-pihak terkait sudah melakukan antisipasi banjir secara maksimal? Ataukah memang semuanya hanya berdoa saja? Apalagi mengingat saat ini rumornya akan memasuki siklus banjir 5 tahunan.

Pilot Terkunci Dalam Toilet, Awak Pesawat Panik

Monday 21 November 2011

0 comments
Seorang pilot terkunci di dalam toilet, mungkin terdengar seperti sebuah lelucon. Namun jika hal ini terjadi maka yang terjadi berikutnya adalah kepanikan penumpang.
Situasi konyol ini terjadi dalam penerbangan Chautauqua Airlines, sebuah maskapai penerbangan domestik di Amerika Serikat.
Dalam penerbangan Delta 6132 jurusan Asheville, Karolina Utara menuju New York pekan lalu itu terjadilah ‘tragedi’ unik ini.
Saat itu, pesawat terbang tinggal berjarak 30 menit dari Bandara LaGuardia, New York saat sang pilot menggunakan toilet pesawat terbang.
Entah apa yang terjadi, pintu toilet macet dan sang kapten terjebak di dalamnya. Karena tak bisa keluar maka sang kapten mengetuk pintu toilet untuk meminta tolong.
Salah seorang penumpang yang mendengar ketukan itu kemudian menghampiri toilet dan berusaha membantu.
Karena penumpang itu juga gagal membuka pintu, maka sang kapten memberi kata sandi untuk masuk ke kokpit kepada penumpang itu.
Di saat yang bersamaan, ko-pilot yang tidak mengetahui kondisi itu melaporkan ‘hilangnya’ sang kapten melalui radio. Akibat laporan ini nyaris dua jet tempur mendekati pesawat berpenumpang 18 orang itu untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan.
“Kapten telah menghilang dan saya mendengar seseorang dengan logat asing mencoba masuk ke kokpit dan saya harus menangani masalah ini,” kata si kopilot.
Padahal, suara asing itu adalah penumpang yang diberikan kata sandi untuk masuk ke dalam kokpit.
Mendengar laporan itu, menara pengawas bandara menyatakan keadaan darurat dan memerintahkan kopilot untuk mendarat di mana saja.
Beruntung di saat genting itu, sang kapten akhirnya bisa keluar dari toilet dan kembali memegang kendali kokpit.
“Saya kapten dan saya sudah kembali. Pintu toilet rusak,” kata dia melalui radio.
“Kami hanya ingin memastikan, apakah ada masalah di dalam pesawat?” tanya petugas menara pengawas.
“Negatif. Saya terkunci di dalam toilet karena pintunya rusak. Saya harus berusaha untuk keluar dari sana,” kata kapten.
Pesawat itu akhirnya bisa mendarat dengan selamat di New York, meski demikian para petugas kepolisian dan FBI tetap melakukan pemeriksaan.
Manajemen Chautauqua Airlines kemudian memberikan penjelasan soal masalah sepele yang nyaris berbuntut panjang itu.
“Tak satupun penumpang kru pesawat dalam bahaya,” kata juru bicara Chautauqua Airlines, Peter Kowalchuk.
“Kopilot menjalankan tugas dengan benar. Dia tak mengizinkan siapapun masuk ke kokpit sebelum bisa memastikan kondisi kapten penerbangan,” tambah Kowalchuk.

Cara Gampang Merawat Motor di Musim Hujan

Saturday 12 November 2011

0 comments

Musim hujan telah tiba. Bagi Anda pengguna sepeda motor sebagai sarana transportasi sehari-hari, selain perlu kewaspadaan tinggi, juga harus rela melakukan upaya ekstra merawat tunggangan Anda tersebut.

“Merawat sepeda motor bukan hanya untuk menjaga tampilannya semata, tetapi juga untuk keamanan dan kenyamanan saat dikendarai,” tutur Ali Muchsin, bos Permata Motor, Parigi, Pondok Aren, Tangerang, Banten, Sabtu, 5 November 2011.

Menurut Alex–panggilan Ali–merawat motor setelah digunakan berkendara di tengah guyuran hujan, tak sekadar mencuci dan mengeringkannya. Beberapa bagian atau komponen juga membutuhkan perlakuan khusus.

“Sehingga ketika motor digunakan, komponen itu berfungsi dengan baik. Walhasil, berkendara pun aman dan nyaman,” tandas dia.

Menurut mantan mekanik di bengkel resmi Honda itu berdasarkan pengalamannya selama ini, para pengguna sepeda motor kerap mengalami masalah setelah motor mereka digunakan di tengah guyuran hujan. Mogok di tengah jalan, rantai putus atau los, rem blong atau muncul suara aneh, hingga mesin rusak, adalah beberapa contoh masalah tersebut.

Lantas apa saja yang harus diperhatikan agar tampilan, keamanan, dan kenyamanan motor tetap terjaga di musim hujan? Berikut penjelasan Alex.

1. Cuci motor

Setelah motor digunakan berkendara di tengah guyuran hujan, sebaiknya Anda mencucinya. Meski tak punya banyak waktu, sebaiknya Anda sempatkan untuk mencucinya. “Meskipun hanya mengguyur seluruh bodi dan bagian-bagian penting lainnya,” kata Alex.

Selain untuk menjaga penampilan, mengguyur dan mengeringkan badan motor tersebut juga untuk mencegah timbulnya karat.

2. Ban

Setelah selesai menerobos genangan air hujan, sebaiknya Anda memeriksa tekanan air ban. Pastikan besaran tekanan itu sesuai dengan standar pabrikan.

Ban yang tekanan anginnya kurang dari standar, sangat rentan cepat aus. Pasalnya, dengan tekanan kurang, maka permukaan telapak ban yang bersentuhan langsung dengan permukaan jalan semakin banyak.

Pada saat seperti itu, tarikan motor juga berat dan biasanya pengendara menarik tuas gas lebih kuat. “Akibatnya, gesekan pun semakin kuat. Di situlah ban cepat tipis atau gundul,” jelas Alex.

Selain menjaga tekanan angin, sebaiknya juga mencuci ban. Sikat bagian telapak dan dinding samping ban. Hal ini selain untuk menghilangkan unsur asam yang ada di air hujan, juga unsur lain seperti lumpur atau kotoran yang menempel di ban.

Beberapa kotoran seperti bekas deterjen, oli, minyak tanah, bensin, yang sebelumnya tumpah di jalan bisa terbawa atau berada di genangan air hujan. Unsur-unsur yang ada di zat itu memicu karet ban cepat getas.

3. Rantai

Bagian lain dari motor yang rawan bermasalah setelah dikendarai di tengah guyuran hujan adalah rantai. Terlebih motor yang tidak menggunakan tutup rantai. Air hujan yang bersifat asam memicu terjadinya karat pada peranti itu.

Pada sisi lain, setelah melibas lubang yang tertutup genangan air hujan, rantai juga kendur. Oleh karena itu, kencangkan setelan rantai sesuai dengan standar. Kemudian lumasi rantai dengan grease.

“Sebaiknya menggunakan pelumas grease karena selain tidak menyiprat, juga awet, meski terguyur hujan,” saran Alex.

Kendurnya rantai juga memicu gigi gir cepat tumpul atau patah. Sebab, ketika pengendara menarik tuas, rantai seolah dientak ke gir.

4. Kanvas rem dan piston cakram rem

Kanvas rem terbuat dari bahan asbes. Bahan tersebut bila banyak terkena air akan menggelembung dan mengeras pada saat kering.

Akibatnya, rem terasa keras pada saat pedal rem diinjak atau bahkan muncul suara mendecit atau suara keras lainnya. “Oleh karena itu, setelah motor dicuci dan dibersihkan, jalankan motor dan sering-sering menginjak pedal rem agar kanvas benar-benar kering,” kata Alex.

Begitu pun dengan rem cakram di roda depan. Rem cakram bersifat terbuka. Padahal saat dipacu kencang di tengah guyuran hujan, kotoran menempel pada kanvas rem maupun piston.

Bila itu terjadi, maka kinerja dua komponen itu tidak akan optimal. Oleh karena itu, sangat disarankan membersihkan keduanya dari kotoran setelah digunakan di tengah guyuran hujan. “Anda membersihkannya dengan tiupan angin bertekanan tinggi,” jelas Alex.

5. Busi

Setelah motor selesai digunakan, sebaiknya Anda mencabut cop atau karet penutup busi kemudian tiup dan lap dengan air bersih. Begitu pula dengan kabel busi serta businya.

Bersihkan bagian elektroda atau sumbu yang terletak di bagian bonggol busi. “Membersihkan elektroda tidak harus saban hari setelah motor digunakan, tetapi membersihkan cop dan kabel harus tiap hari,” ucap Alex.

6. Kotak saringan udara

Udara merupakan unsur penting untuk pembakaran bahan bakar di ruang bakar mesin. Bila peranti ini basah karena air hujan masuk atau merembes ke dalamnya, maka udara akan bercampur embun.

Akibatnya, pembakaran pun tak sempurna dan motor mogok. Oleh karena itu, bersihkan dan keringkan perangkat itu bila motor telah digunakan di tengah guyuran hujan. “Bagi motor yang dilternya dilepas, sebaiknya dipasang kembali,” saran Alex.

7. Knalpot

Pada umumnya, bagian dalam knalpot dan leher knalpot akan keropos bila banyak kotoran menempel di bagian itu. Terlebih bila kotoran tersebut bercampur dengan air hujan.

Oleh sebab itu, bila motor telah melibas genangan air hujan atau banjir dan air hujan masuk knalpot, sebaiknya air dikeluarkan. Setelah motor dicuci bersih, panasi mesin. Setelah itu, semprotkan oli ke dalam bagian knalpot dan olisi bagian leher knalpot dengan grease. Kemudian panasi lagi mesin motor sekitar 5 menit.

Semoga bermanfaat…

MEMBUAT ANIMASI POWERPOINT YANG MENARIK

Thursday 20 October 2011

0 comments
Bagaimana Membuat Sebuah Animasi yang Menarik Untuk Kita Tampilan, Tutorial Kali ini membahas hal yang sederhana, tapi berdampak besar untuk hasil kerja kita.
Untuk menambahkan slide transisi:
Pilih slide yang ingin Anda transisi
Klik tab animations
Pilih animasi yang sesuai atau klik kotak dialog Transisi

Menggeser untuk menyesuaikan transisi:
Menambahkan suara dengan mengklik panah di sebelah Transition Sound

Mengubah kecepatan transisi dengan mengklik panah di sebelah Transition Speed

Untuk menerapkan transisi ke semua slide:
Klik tombol Apply to All pada tab animations

Untuk memilih slide lanjut:
Pilih Advance pada gambar Mouse, atau
Automatically after a set number of seconds (Secara otomatis setelah beberapa detik)

Slide Animation
Slide efek animasi standar adalah efek khusus yang dapat ditambahkan ke objek pada slide.
Untuk menerapkan efek animasi:
Pilih objek
Klik tab Animations pada Ribbon
Klik Custom Animation
Klik Add Effect
Pilih efek yang sesuai

Preview Animasi
Untuk melihat animasi pada slide:
Klik tombol Preview pada tab animation

Pilihan Slide Show
Slide Show the tab dari pita berisi berbagai opsi untuk peragaan slide. Pilihan ini termasuk:
Pratinjau tampilan slide dari awal
Pratinjau tampilan slide dari slide ini
Menyiapkan Slide Show

Set Up Slide Show
Pilihan ini memungkinkan Anda untuk menetapkan preferensi untuk bagaimana slide akan disajikan. Pilihannya adalah:
Menunjukkan apakah akan berjalan secara otomatis atau akan disajikan oleh pembicara
Pilihan yang looping
Narasi pilihan
Resolusi monitor

Merekam narasi
Bila Anda ingin merekam narasi untuk slide:
Klik tombol Record Narration
Klik Set Microphone Level untuk memeriksa tingkat audio input
Klik OK untuk merekam narasi

Waktu permainan
Gunakan Rehearsed waktu ke waktu yang berkali-kali slide dengan audio.
Klik tombol Rehearse Timings
Praktek berbicara dan memajukan slide seperti yang Anda lakukan dalam presentasi
Bila Anda telah menyelesaikan ini melalui klik pada akhir slide
Pilih apakah akan tetap atau untuk waktu ini coba
P11

next step is letter.....

Bersenang-senang di Sentosa

0 comments
Terletak di bagian paling selatan Singapura, Pulau Sentosa hanya memiliki luas 465 hektar, tetapi terdapat potensi lebih dari yang terlihat. Di balik gagasan umum tentang sinar matahari yang berlimpah, pasir putih dan air sebening kristal, yang melengkapi pesona Sentosa adalah banyaknya kegiatan yang dapat dilakukan, pertunjukan serta situs-situs menarik, sebuah resor pulau yang bisa Anda nikmati.

Photo credtis - butterbeeee

Petualangan

Sentosa Luge dan Skyride adalah wahana kereta luncur (luge ride) pertama di Asia Tenggara. Anda akan dibawa naik menggunakan Skyride untuk melihat pemandangan menakjubkan seluruh pulau pada siang atau malam hari. Setelah itu, bersiaplah memacu adrenalin dengan meluncur turun sejauh 650 meter pada jalur berwarna-warni dengan sistem kendali yang mudah dan rem yang aman untuk segala usia. Selanjutnya, cobalah wahana flying fox setinggi 70 meter dan sepanjang 450 meter yang membawa Anda membelah hutan, langsung ke pantai berpasir, melewati laut dan akhirnya mendarat pada pulau kecil di Pantai Siliso.

Photo credits - Michael Spencer

Situs Bersejarah

Setelah Perang Dunia II, pulau ini masih menyimpan puing-puing bangunan yang menceritakan kepedihan masa lalu di Fort Siloso yang dilestarikan. Telusuri terowongan yang dibangun lebih dari setengah abad lalu, patung-patung berukuran manusia dan pameran akan membawa Anda kembali ke masa lampau. Di tempat terbuka, deretan senjata api dan meriam dari abad ke 17 dipamerkan, dan menjadi tontonan menarik banyak orang.

Jika berada di terik matahari terlalu berlebihan, pergilah ke The Images of Singapore, sebuah lokasi yang menyediakan informasi secara menyeluruh tentang Singapura bagi para turis untuk mendapatkan pemahaman cepat akan budaya, tradisi dan sejarah Singapura. Cicipilah beragam kuliner lokal dan bawa pulang sejumlah cindera mata untuk melengkapi pengalaman akan inti Singapura.

Photo credits - StarvingFox

Pantai

Terdapat tiga pantai terkenal di Sentosa dan masing-masing pantai menawarkan kepuasan yang berbeda. Yang paling terkenal adalah Pantai Siloso, surga bagi pecinta voli pantai. Khususnya pada akhir minggu, pantai dipenuhi oleh wanita berbikini dan pria penggila pantai. Terdapat bar dan bistro di sepanjang pantai, termasuk Café Del Mar yang terkenal dan menghidupkan malam dengan dentuman musiknya.

Jalanlah lebih jauh sepanjang garis pantai ke Pantai Palawan dan Anda berada pada titik paling ujung selatan dari Benua Asia. Terhubungkan oleh jembatan gantung melintasi perairan, pulau kecil lepas pantai ini memiliki lebar kurang dari satu kilometer (perkiraan) dan merupakan titik terdekat dengan garis khatulistiwa! Pantai Tanjong terletak paling jauh dari pusat pantai, tetapi ideal untuk Anda yang mencari ketenangan dan ketentraman. Dengan pengunjung yang lebih sedikit, Pantai Tanjong adalah tempat sempurna untuk menjauh dari keramaian, tapi jaraknya hanya berjarak 10 menit berjalan kaki dari pusat kesibukan.

Photo credits - CaterinaAnna

Pertunjukan

Anak-anak akan bergembira dan orang tua pun terhibur dengan pertunjukan yang tersedia setiap hari di pulau. Terdapat pertunjukan Animal and Bird Encounter, di mana pengunjung dapat mengenal satwa lebih dekat, beberapa bahkan bisa berinteraksi langsung dengan macaque berekor pendek, kakatua, elang, ular piton, rajawali dan anjing Siberia. Ada juga Dolphin Lagoon untuk mengunjungi lumba-lumba bungkuk yang sangat pintar (sering juga disebut lumba-lumba merah jambu karena warna kulitnya).
Pada malam hari, pastikan membeli tiket untuk pertunjukan laser Songs of the Sea, dengan panggung yang dibangun di atas air dan pengunjung menikmati pertunjukan dekat pantai. Efek laser dan kembang api dipadu pertunjukan para seniman pantas mendapat dua jempol.

Kamera Dengan Layar Sentuh di Bawah Rp 4 juta

0 comments




Kemajuan teknologi yang saling-silang dan mempengaruhi menelurkan jenis kamera digital yang dilengkapi layar sentuh. Walaupun pada awalnya kamera jenis baru ini kurang mendapat sambutan meriah, namun ada beberapa kelebihan yang ditawarkannya, terutama dari segi kemudahan penggunaan dan kemampuan mengedit gambar di dalam kamera.

Untuk harga, kamera digital saku dengan layar sentuh ternyata tidak berbeda jauh dibanding kamera digital saku biasa. Berikut kami kumpulkan lima kamera saku dengan layar sentuh dengan harga di bawah Rp 4 juta.


1. Sony Cybershot TX100VDesain yang cantik dan menawan pada Sony Cybershot T-series telah menjadi daya tarik tersendiri. Selain itu, kamera Sony Cybershot juga mudah digunakan. Sony Cybershot TX100V menawarkan bentuk yang langsing dalam balutan desain dan warna-warna bergaya.

Berbekal sensor Exmor-R CMOS sebesar 16.2 megapixel, lensa wide Carl Zeiss 25mm berfitur 4x optical zoom, layar sentuh OLED berukuran 3.5-inci, dan beberapa fitur terkini seperti 3D Sweep Panorama, Sony Cybershot TX100V tentu patut dipertimbangkan bagi Anda yang ingin memiliki sebuah kamera saku berfitur layar sentuh.

Harga: Sekitar Rp 3.550.000.


2. Panasonic Lumix DMC-FX78Keunggulan kamera saku Panasonic dibandingkan dengan kamera saku lain di kelasnya terletak pada penggunaan lensa Leica yang memang telah menjadi legenda tersendiri dalam dunia fotografi. Panasonic Lumix DMC-FX78, memiliki sensor 12 megapixel, lensa wide Leica 24mm, layar sentuh LCD berukuran 3-inci, serta fitur-fitur terkini lainnya.

Kamera ini juga memiliki kemampuan merekam video dalam format full HD 1080p, fitur pengambilan gambar dalam mode 3D, dan fitur-fitur inovatif seperti Beauty Retouch dan Art Retouch yang dapat digunakan untuk mengolah hasil foto langsung di kamera.

Harga: Sekitar Rp 3.299.000.


3. Canon IXUS 310 HSKamera saku Canon yang telah dilengkapi dengan teknologi HS system memang terbukti unggul dalam kondisi pemotretan minim cahaya. Canon IXUS 310HS dihadirkan sebagai generasi penerus dari kamera saku Canon IXUS 300HS yang kini hadir dengan beberapa peningkatan fitur lebih baik. Peningkatan fitur tersebut dapat terlihat dari penggunaan sensor yang lebih besar yaitu sebesar 12 megapixel dan juga dilengkapi dengan layar sentuh ukuran 3.2-inci.

Harga: Sekitar Rp 2.680.000 dengan garansi resmi dari PT. Datascrip.


4. Samsung ST95Seakan tidak mau kalah dengan produsen lain, Samsung pun juga mempunyai kamera saku jagoan yang dilengkapi dengan layar sentuh LCD. Salah satunya yaitu Samsung ST95 yang dirilis pada awal 2011 ini. Samsung ST95 dikemas dengan sensor berukuran 16 megapixel serta lensa wide 26mm dengan kemampuan 5x optical zoom. Navigasinya didukung dengan layar sentuh LCD berukuran 3-inci dan tersedia juga beberapa fitur unggulan Samsung seperti Smart Filter dan Smart Album yang dapat digunakan untuk mengasah kreativitas Anda.

Harga: Sekitar Rp 2.100.000.


5. Nikon Coolpix S80Kamera saku Nikon terbaru dengan fitur layar sentuh tidak dengan mudah ditemukan di pasaran. Namun, salah satunya yang berhasil kami temukan yaitu Nikon Coolpix S80. Nikon Coolpix S80 hadir dengan kemasan yang sangat tipis, yaitu dengan ketebalan sekitar 17mm.

Dalam kemasan langsing tersebut, kamera telah dilengkapi layar multi-touch OLED berukuran 3.5-inci, sensor CCD sebesar 14.1 megapixel, serta dipersenjatai dengan lensa wide 35mm berfitur 5x optical zoom. Dan untuk membantu Anda menghasilkan foto yang lebih optimal, Nikon Coolpix S80 juga telah dilengkapi beberapa fitur antikabur yang mencakup lensa berteknologi VR (Vibration Reduction) serta fitur deteksi gerak. Inilah kamera saku berfitur layar sentuh yang termurah ada di pasaran saat ini.

Harga: Sekitar Rp 1.990.000.

Jika belum pernah menggunakan kamera dengan layar sentuh, Anda mungkin butuh sedikit waktu untuk menyesuaikan diri. Bagi pengguna kamera pemula, tampilan layar sentuh akan membantu Anda menguasai berbagai fungsi yang ada di kamera.

Makam Purba Ditemukan di Situs Stadion Asian Games 2014

0 comments

Satu survei sejarah di situs yang ditujukan untuk stadion utama Asian Games Incheon 2014 telah menemukan satu kuburan kuno, kata lembaga riset swasta pada Kamis.
Lembaga Riset Properti Budaya Seokyeong yang berbasis di Incheon, yang melakukan survei, mengatakan menemukan 39 kuburan komunal yang berasal dari kerajaan kuno Korea Baekje (SM 18 - AD 660) yang ditemukan di lokasi konstruksi yang diusulkan di Incheon, 40 kilometer barat daya Seoul.
Survei Lembaga ini ditugasi oleh pemerintah untuk memeriksa apakah ada sifat kultural di situs tersebut.
Di kuburan itu telah digali parit persegi di sekitarnya yang juga dimaksud sebagai batas dengan daerah sekitarnya, kata lembaga.
Riset juga menemukan sekitar 1.000 artefak, termasuk reruntuhan pondok ruang istirahat yang berasal dari Dinasti Joseon (1392-1910), tambahnya.

8 Tempat Menarik di Cina Yang Bukan Tembok Besar

0 comments

Ada lebih banyak tujuan di Cina dari sekadar Shanghai Expo, makanan murah, dan tembok besar. Pesan tiket kereta dan tiket pesawat, lalu lihatlah beberapa atraksi Cina ini.


1. Karakul Lake, Xinjiang

Karakul adalah danau gletser dengan ketinggian 3600 mdpl, tersembunyi di antara Pegunungan Pamir, dan terlihat seperti berada di pinggir dunia. Terletak di sepanjang jalan tol Karakorum dan sepelemparan batu dari perbatasan Tajikistan, Karakul adalah tempat banyaknya unta, yak, penggembala Kyrgyz dan...hanya itu. Berjalan di sekitar danau (Karakul berarti danau hitam dalam bahasa Kyrgyz) membutuhkan waktu sekitar 3 jam dan menawarkan pemandangan spektakuler akan Gunung Muztagh Ata dengan ketinggian 7500 meter.

Banyak pengunjung yang memilih menginap di yurt milik penduduk setempat. Dengan harga $10 per malam, Anda bisa makan nasi, sayur, daging yak dan tidur di ruang tidur yang hangat dari tungku api kecil. Berpakaianlah yang hangat.


2. Menara Tibet di Sichuan Barat

Menara-menara misterius ini mewarnai Koridor Suku di Provinsi Sichuan Barat. Ratusan menara masih berdiri -- beberapa mencapai ketinggian 50 meter dan menunjuk ke 13 titik -- dan yang tertua diperkirakan berusia 1200 tahun.

Tidak ada yang tahu kenapa menara-menara ini berdiri dan apa kegunaannya, tapi beberapa orang mengatakan bahwa menara ini adalah bagian dari struktur pertahanan untuk mengamati bukit-bukit di sekelilingnya. Yang lain memprediksi bahwa menara-menara ini adalah simbol status atau rumah penyimpanan, atau keduanya. Meski begitu, menara misterius Himalaya ini adalah salah satu rahasia Cina.

3. Sungai besar di Cina

Cina memiliki beberapa sungai terbesar di Asia -- Sungai Kuning, Yangtze, dan Mekong -- dan bagi banyak penduduk, proyek dam raksasa negara ini adalah sebuah tragedi. Tapi Cina masih memiliki beberapa jalur sungai yang terpelihara dan bisa memperlihatkan sisi Cina yang jarang tampil ke permukaan.

Ekspedisi Sungai Perjalanan Terakhir, dikelola oleh pemuda Amerika yang berusaha melestarikan warisan budaya sungai Cina, bisa menjadi titik awal. Perusahaan ini menawarkan tur-tur ke sungai-sungai di Barat Cina -- termasuk Tibet, Qinghai dan Yunnan -- yang mengombinasikan pariwisata dengan tujuan sosial dan lingkungan.



4. Danau Surga, Tempat Loch Ness Cina

Sejak awal abad lalu, Monster Danau Surga sudah beberapa kali 'muncul'. Pada 2003, sekelompok tentara mengaku melihat hewan berwarna hijau dan hitam dengan sisik di punggungnya dan tanduk di kepalanya. Pada 2007, seorang kamerawan TV mengambil gambar dan foto tiga pasang mahluk bersirip, berbentuk seperti anjing laut, dan berenang secepat kapal yacht.

 
Ada atau tidak ada monster, Danau Surga adalah sebuah keajaiban. Danau vulkanik di Provinsi Jilin ini dianggap sebagai tanah suci pada Dinasti Qing. Dari puncaknya, Anda bisa melihat sekilas Korea Utara di seberang perbatasan.



5. Jalan Burma, Yunnan

Jalan Burma pernah menghubungkan Mandalay sampai Kunming dan menjadi lokasi pertempuran berdarah pada Perang Dunia 2. Pada teritori Cina, jalan ini berawal di Riuli dan dikenal sebagai titik penghubung Segitiga Emas, dan kini populer sebagai pasar giok. Anda akan melewati bukit berpemandangan indah dan sawah bertingkat dalam perjalanan menuju Tongsheng, tempat terdapatnya Museum Perang AntiJepang Yunnan-Burma.


Sebelum menuju Dali, sisakan beberapa hari untuk berjalan melewati desa-desa tradisional di sepanjang bagian selatan Sungai Nu. Setibanya di Dali, bersantailah di salah satu kafe yang tersebar di Kota Tua sebelum sampai ke Kunming, Ibu Kota Yunnan dan salah satu kota paling keren di Cina.



6. Afrika Kecil, Guangzhou

Tersembunyi di salah satu pusat Kota Tua Guangzhou adalah sudut paling menarik di Cina yang tidak Anda ketahui: komunitas yang terdiri dari sekitar 20 ribu pedagang asal Nigeria, Senegal, Ghana, dan negara-negara lain di Afrika.


Terletak dekat Pusat Jual Beli Grosir Ekspor Pakaian Kanaan, Afrika Kecil atau Kota Cokelat -- seperti yang sering disebut oleh penduduk lokal meski terdengar agak rasis -- muncul pada 1990an. Ini adalah masa ketika para pedagang berbondong-bondong datang ke Provinsi Cina selatan yang diberi julukan 'pabrik dunia'. Kelompok sosial dan komunitas keagamaan berkembang pesat dan banyak pedagang yang akan bersedia bercerita pada Anda tentang kisah hidup mereka -- yang baik dan buruk -- di Guangzhou.



7. Telanjang di Bukit Moganshan

Pada awal abad lalu, orang-orang kaya asing yang tinggal di Shanghai datang ke Moganshan untuk bersantai saat musim panas di vila mereka, bermain tenis, dan berenang di kolam umum. Kini Moganshan kembali terkenal, sebagian karena Naked Retreats, sekumpulan rumah-rumah tradisional yang direnovasi. (Jangan tertipu dengan namanya -- jika Anda ingin telanjang, maka itu harus dilakukan di bungalow Anda saja)


Setelah datang, para tamu dibawa melewati 'jalan santai' dan disarankan untuk menghabiskan beberapa menit mengagumi pemandangan. Aktivitas yang tersedia termasuk bersepeda, memancing, dan hiking. Pengunjung bisa berjalan melewati perkebunan teh dan hutan bambu, atau berenang di penampungan air sambil mendengar bunyi serangga. Akomodasi yang disediakan cukup sederhana -- lantai kayunya berderak dan tidak ada pendingin ruangan -- tapi bungalow dilengkapi dengan dapur, TV layar datar dan internet nirkabel.



8. Pulau Gulangyu

Setiap turis ke Cina selalu punya cerita soal mobil -- atau beberapa -- dan jarang yang positif. Gulangyu, sebuah pulau lepas pantai Xiamen, bisa jadi satu-satunya tempat tenang yang tersisa di Cina yang terobsesi dengan mobil. 


Gulangyu, tempat tinggal sekitar 16 ribu orang pada satu kilometer persegi tanah, terkenal karena tidak memiliki kendaraan bermotor (dengan beberapa perkecualian). Sepeda pun tidak ada. Tidak ada klakson, macet, pengalaman hampir kecelakaan. Bisakah tempat ini disebut Cina? Pulau berbukit ini seolah setengah Havana, setengah Hawaii -- mimpi indah pejalan kaki.

Britney Spears Ikutan Kursus Jahit!

0 comments
Selain sukses sebagai penyanyi yang dipuja-puja banyak penggemar, ternyata ada sisi lain yang patut dikagumi dari sosok Britney Spears. Demi mengisi waktu di sela-sela tour, pelantun tembang Toxic tersebut belajar menjahit kostumnya sendiri.
Rupanya, Britney masih ingin mengembangkan bakatnya yang lain selain bernyanyi lewat kursus jahit yang bersama tim kostumnya. Dari kru kostum tersebut, Britney memperoleh sejumlah pengetahuan baru yang belum sempat didapatkannya di dunia musik.

Britney Spears @ splashnews.com
Sebagaimana dilansir dari dari contactmusic, kursus jahit yang diikutinya tersebut dilakukan di sela-sela tur yang dijalaninya di Swedia. Di kota tersebut, dia tampil dalam dua pertunjukan yang secara keseluruhan berakhir pada 16 Oktober lalu.
"Pelajaran menjahit di Swedia bersama tim kostum! Manisnya aku," ungkap Britney lewat twitternya. Selain menuliskan kata-kata, Britney juga sempat mengupload foto dirinya ketika sedang menjahit.

Awas...Terapi Gigit Ikan Juga Berisiko bagi Kesehatan, Lho

0 comments
Terapi ikan, Anda mengenalnya kan? Terapi yang tengah menjadi tren di sejumlah negara termasuk Indonesia ini melibatkan ikan kecil untuk menggigit sel-sel kulit mati. Klien cukup mencelupkan kaki mereka ke kolam dangkal penuh dengan ratusan ikan kecil Garra Rufa, kemudian membiarkan sang ikan 'bekerja' menggigiti lapisan kulit mati Anda.
Namun, berhati-hatilah. Orang-orang dengan sistem kekebalan yang lemah atau luka terbuka berisiko tertular infeksi melalui terapi ini. Adalah organisasi Health Protection Agency (HPA) yang mengingatkan hal ini dan menyarankan orang dengan diabetes atau psoriasis untuk tak melakukaan terapi ini.
Bahkan, juru bicara HPA menyebut risiko paling 'menyeramkan' dari terapi ini, yaitu kemungkinan tertular hepatitis atau HIV/AIDS.
Dr Hilary Kirkbride, konsultan ahli epidemiologi di HPA, menyatakan  infeksi dapat ditularkan dalam berbagai cara - dari ikan ke orang selama proses menggigit, dari kontak dengan air yang terkontaminasi, atau dari orang ke orang melalui berbagi tangki yang sama.
Di Inggris, terapi ini tengah populer. Di salon-salon, spa ikan, demikian diistilahkan, dibanjiri pelanggan.
Spa ikan telah dilarang di beberapa negara bagian AS.
Meskipun peringatan terakhir, perlakuan memanjakan telah dianut oleh para
Beberapa selebriti dan bintang olahraga juga menjadi pelanggannya, termasuk pemain sepak bola Manchester City Vincent Kompany, dan presenter TV kondang Amy Childs dan James Argent.

Bocah Balita Terlindas Mobil, Orang Tak Peduli

0 comments

Liputan6,com, Foshan: Seorang anak berumur dua tahun terbaring lemah dengan kondisi luka parah setelah dua kali tertabrak mobil. Lebih dari sepuluh orang yang melewati anak tersebut tak satu pun yang menolong bocah bernasib malang itu. Peristiwa tragis yang menyentuh rasa kemanusiaan ini menjadi pembicaraan hangat di Cina Selatan. 
Kantor berita Xinhua, Senin (17/10) menulis bahwa insiden tersebut memicu kemarahan sosial yang luas di jejaring sosial. Kejadian tragis yang menimpa anak bernama Yue Yue tersebut terekam kamera keamanan.
Dalam rekaman itu, Yue Yue berjalan menyeberangi jalan raya persis di depan toko milik orangtuanya di Kota Foshan, Cina Selatan. Ia tertabrak mobil van dan terlindas. Tak lama kemudian sebuah truk ukuran tiga perempat yang melintas juga melindas bocah balita yang sudah tak berdaya tersebut. Seakan tak ada rasa kasihan sedikit pun mobil-mobil itu berlalu begitu saja meninggalkan bocah yang terkapar di tengah jalan. Orang-orang yang melintas pun tak ada yang peduli sama sekali.
Barulah orang kesepuluh atau kesebelas peduli dan menolong bocah itu. Wanita pemulung tersebut berteriak-teriak minta tolong. Ibunda Yue Yue pun keluar rumah dan kemudian membopong serta membawanya ke rumah sakit. Dokter rumah sakit menyatakan, Yue Yue kini dalam kondisi koma dan tak mungkin bertahan hidup.
"Dia tidak akan mampu bertahan menjalani setiap operasi. Otaknya hampir mengalami kematian," kata seorang juru bicara rumah sakit yang merawat diri Yue Yue.
Polisi Foshan telah menahan sopir dari dua mobil yang melindas bocah bernasib malang tersebut.
Sementara itu, masyarakat di jejaring sosial berkomentar, bahwa masyarakat kota kini mengidap penyakit antisosial yang sangat parah. Tak ada lagi rasa kemanusiaan. Rekaman kejadian tragis tersebut diunggah pula di Youtube.

Tiga Manusia Tradisional Usung Lagu Jenaka Pengusir Stres

0 comments

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tiga manusia tradisional, salah satunya adalah paranormal kini mencoba peruntungannya di dunia musik tanah air. Mereka adalah paranormal Ki Joko Bodo, Ki Joko Wasis si pelukis handal dan pelukis Ki Joko Yono.
Membawa nama 3 Man-Tra alias tiga manusia tradisional, mereka berkolaborasi mengusung musik komedi yang bergaya modern pop.
Lalu apa sih sebenarnya yang dicari para manusia tradisional ini?
Ki Joko Bodo merupakan paranormal yang fenomenal di Indonesia. Sementara itu Ki Joko Wasis adalah seorang pelukis handal. Dia akan berinteraksi melukis wajah dengan mata tertutup kain hitam. Sedangkan Ki Joko Yono dengan skill sebagai penulis, diakui aktif di sanggar seni/drama musikal dengan jumlah murid sekitar 1 000 orang yang terdiri dari anak-anak dan dewasa.
“Masyarakat kita kan butuh hiburan lewat lagu-lagu jenaka untuk penangkal stres,” imbuh Ki Joko Bodo.
Kendati satu dari mereka adalah paranormal, masih kata Ki Joko Bodo, mereka tetap akan melakukan cara-cara fair dalam berkompetisi di dunia musik.
"Nggak mungkinlah kami melakukan cara supranatural yang tujuannya biar cepat ngetop atau populer," kata Ki Joko Bodo meyakinkan.
Sementara itu menurut Zee Lee selaku produser dari Zone Musik Indonesia, eksistensi ‘3 Man -Tra’ diharapkan bisa terus berkesinambungan. Bahkan sekarang sedang mempersiapkan untuk pembuatan albumnya.

meledak transjakarta.Sempat Dikira Bom

0 comments
 
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Bus TransJakarta single, Koridor IX (Pluit - Pinangranti), yang tengah mengisi bahan bakar di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Gas (SPBG) Pinangranti, Makassar, Jakarta Timur, meledak, Kamis. Bunyi ledakan yang sangat keras sempat mengejutkan warga.
"Kaget saya kaget banget. Abis bunyinya kenceng banget. Kayak bunyi bom," cerita Iwan, pedagang yang berada di sekitar lokasi. Ia mengatakan warga sempat kaget saat mendengar bunyi ledakan. Setelah mengetahui, ledakan tersebut berasal dari bus yang tengah mengisi bahan bakar warga akhirnya tenang kembali.
Iwan juga mengatakan, saat terjadi musibah Stasiun SPBG dalam kondisi ramai, tidak terkecuali jalan raya. "Tadi sempat macet, sekarang sudah normal lagi."
Petugas transJakarta Roy Nilson, menambahkan bus nopol B 7228 IV meledak saat sedang mengisi bahan bakar. "Tidak tahu apa penyebabnya," kata Roy di lokasi.
Roy juga mengatakan, musibah telah mengakibatkan tiga orang mengalami luka. "Ada korbannya tiga orang," tambahnya. Semua korban sudah dibawa ke rumah sakit.

pictures-terpanjang dunia, Muat 25 Orang: Green Ilmu

Sunday 16 October 2011

0 comments
Inilah Motor Terpanjang Di Dunia Beranda Pictures .. 1 2 3 >> Ada-ada saja dilakukan orang untuk memuaskan keinginannya. Demi meraih predikat di Guiness World Record ...



Sepeda unik di indonesia

1 comments
GAMBAR Sepeda unik yang perna ada di indonesia dan sangat mengagumkan......






Tempat-tempat Tak Biasa yang Harus Dikunjungi

0 comments
Pekan lalu kita membahas tentang tempat klasik Bangkok yang harus dikunjungi, maka pekan ini mari berjalan-jalan ke tempat-tempat unik. Bangkok merupakan salah satu kota dimana tempat-tempat yang menawarkan lokasi penuh kenangan berada tersembunyi dari permukaan. Restoran yang mengagumkan bisa saja berada di belakang gang-gang sempit, toko-toko terbaik tersembunyi di kedalaman pasar, dan kios makanan yang lezat mungkin saja terjepit antara tempat pencucian, dan 7-Eleven. Untuk mempersingkat waktu pencarian, berikut kami berikan beberapa lokasi yang wajib dikunjungi yang tidak berada di tipikal daftar tempat yang harus Anda kunjungi di Bangkok.

Wat Leng Noi Yi

Pesona budaya Cina.Dibangun pada 1871, Wat Leng Noi Yi, juga dikenal dengan nama Wat Mangkon Kamalawat, yang merupakan kuil paling penting di Pecinan. Saat ini, kuil sedang dalam perbaikan, tapi tidak perlu khawatir, keindahan kuil itu bukan hanya pada arsitekturnya saja namun juga pada suasana kuil tersebut. Para pemuja selalu datang setiap saat, untuk melepaskan burung dari kandang-kandang kecil, berdoa di altar, dan menyampaikan permintaan dengan membakar persembahan. Terakhir kali saya datang ke kuil itu tepat pada saat terjadi perayaan puluhan biarawan sedang memanjatkan doa secara serempak. Dengan banyaknya aktivitas yang terjadi, hal paling bijaksana yang dapat dilakukan adalah mencari tempat yang sepi dan menikmati semua itu. Ini merupakan jendela yang cukup tepat untuk melihat kehidupan Thai-China.

Wat Leng Noi Yi berada di Charoen Krung Road dekat perempatan Soi Itsara Nuphap. Ini merupakan perjalanan yang cukup jauh dari stasiun MRT di Hualamphong. Tempat ini dibuka setiap hari mulai 06.00-18.00.

Museum Forensik Departemen Kesehatan


Anda harus memberikan penghargaan pada tempat yang dapat tertanam dalam pikiran Anda, dan penghargaan itu jatuh pada museum paling mengerikan yang pernah saya kunjungi. Ada banyak hal yang dapat Anda lihat di sini dan tidak ada satupun yang indah. (Tidak ada kamera yang boleh dibawa masuk, jadi kalian harus percaya dengan cerita saya)

Janin korban aborsi, tengkorak yang hancur, foto korban kecelakaan yang mengerikan -- ini bukan tempat bagi mereka yang memiliki jantung lemah. Seperti dikatakan sebelumnya, jika hal-hal yang suram dan mengerikan adalah kegemaran Anda, maka tempat ini tidak boleh dilewatkan. Tersembunyi di Siriraj Hospital, museum ini memamerkan beberapa hal paling menakutkan yang tidak dapat Anda bayangkan, termasuk jasad yang diawetkan dari dua orang pembunuh berantai Thailand yang paling terkenal. Dengan semangat mengusung kebiasaan Thailand yang sebenarnya, maka di luar museum terdapat sebuah kafe, seandainya Anda ingin menikmati latte setelah menyaksikan kengerian itu.

Museum itu dibuka mulai 09.00-16.00 setiap hari dan harga tiket masuk 40 baht (setara Rp11.557). Rumah sakit itu berlokasi di Sungai Chao Phraya, dekat dengan dermaga Tha Wang Lang Chao Phraya Express. Museum berada di ujung utara dari puluhan gedung yang berdesakan di tanah itu. Cukup membingungkan untuk mencarinya -- bila kesulitan silakan bertanya arah yang tepat.
www.si.mahidol.ac.th/museums/en/index.htm

Monk Bowl Village

Pilih mangkuk sedekah untuk oleh-oleh.Senang rasanya dapat menulis mengenai desa ini sebanyak dua kali, sebelumnya saya menuliskan tentang Monk Bowl Village, atau Baan Bat, sebagai tempat bersejarah yang patut dikunjungi. Berada di belakang sebuah gang kecil yang merupakan satu-satunya tempat di Bangkok di mana mangkuk sedekah masih dibuat dengan tangan, Baan Bat merupakan salah satu tempat paling unik di kota. Sebuah kilas balik ke Bangkok pada masa lampau. Baan Bat merupakan komunitas kecil yang tradisi membuat mangkuk sedekah itu telah dilakukan selama ratusan tahun. Jika Anda cukup memiliki jiwa petualang untuk mendatangi desa mereka maka mereka akan memberi tahu Anda cara membuat mangkuk-mangkuk itu. Tungku yang dipanaskan dengan kayu bakar, besi yang baru saja di tempa, dua hal kesukaanku untuk memulai hari. Beli sebuah mangkuk dan anda akan mendapatkan tur ke gang-gang di sekitar, dan suvenir yang cukup menarik dengan merogoh 1000 bath (setara Rp288.937) dari kantong Anda.

Baan Bat berada di Soi Baan Bat di luar Thanon Bamrung Meuang. Para pengrajin mangkuk itu berada di sana sejak pukul 10.00-18.00. Bus 508 berhenti dekat lokasi itu, seperti juga khlong taksi ke Tha Phan Fah. Ikuti suara dari pukulan palu dan pastikan bahwa Anda sampai ke lokasi khusus ini, bukan ke lokasi pembuat mangkuk yang telah disiapkan untuk turis yang berada di jalan utama.

Ayu Ting Ting Paling Takut Sama Kucing

0 comments
Jika banyak artis sangat menyukai binatang piaraan khususnya kucing, maka tidak untuk penyanyi Ayu Ting Ting. Dia justru takut dengan kucing, apalagi yang masih baru lahir.
"Paling geli sama kucing. Nggak tahu, saya takut banget sama kucing, apalagi anak kucing," ungkap Ayu Ting Ting usai tampil di acara Konser Harmoni Karya Terbaik Gigi di Balai Sarbini, Jakarta Pusat, Jumat (14/10/2011).
Ayu yang malam itu membawakan lagu andalannya, Alamat Palsu dan diteruskan midley lagu Nakal berduet dengan Armand Maulana, mengaku kerap digoda keluarga dan teman-temannya.
Namun karena kesibukan Ayu belakangan jarang sekali bertemu dengan mereka. Waktu menjadi sangat berharga bagi Ayu, yang belakangan kebanjiran job jadwal manggung terus-terusan.
"Bukan berarti aku sombong ya, tapi kondisi aku lelah butuh istirahat. Nggak bisa kumpul sama sekali, jangankan sama temen. Sama keluarga saja susah," ungkap Ayu Ting Ting.
"Saya ngebagi waktu susah. Saya ikutin apa yang dijadwalin manajemen," tegasnya.

Benarkah Pernikahan Rawan di Dua Tahun Pertama?

0 comments
TRIBUNNEWS.COM - Tahun-tahun pertama menurut banyak orang merupakan tahun yang paling berat dalam menghadapi permasalahan dalam pernikahan. Perbedaan pendapat lebih sering terjadi, bahkan bukan tak mungkin Anda akan bertengkar hebat dengan suami. Setelah itu berlalu, segalanya jadi lebih mulus.
Benarkah demikian?
Sebagian besar ahli mengasumsikan bahwa dalam masa dua tahun pertama, senyawa-senyawa dalam otak Anda yang bertanggung jawab terhadap letupan-letupan cinta akan mengalami penurunan.
Senyawa itu adalah dopamin, phenylethylamine, dan oksitosin. Terkadang, efek yang terjadi adalah mulai menurunnya intensitas aktivitas seksual. Tidak heran apabila Anda lantas jadi cemas, jangan-jangan daya tarik Anda telah sirna. Atau, pernikahan tidak akan menarik lagi begitu gelombang cinta itu memudar.
Tetapi, para pakar berkata Anda tidak perlu cemas. Sebab, menurut Jennifer Garth, seorang psikolog, sebenarnya setelah dua tahun pertama ini berlalu, datanglah masa ketika komitmen dan dedikasi terhadap pasangan menjadi hal yang lebih penting. Anda telah siap memasuki hubungan jangka panjang dengan pikiran yang lebih dewasa, siap untuk mengambil keputusan bersama pasangan, dan siap menyongsong hal-hal besar yang akan datang dalam kehidupan rumah tangga Anda bersama-sama.

rekor djokja, Lima Ribu Bakpia untuk Snack Royal Wedding

0 comments
TRIBUNNEWS.COM, YOGYA - Bakpia Pia Djogdja kebanjiran order untuk memenuhi permintaan bakpia sebagai official snack pada Royal Wedding yang diadakan Kraton Yogyakarta mendatang.
"Untuk event Royal Wedding besok, kami akan siapkan 5 ribu paket untuk tamu undangan pernikahan," ujar Head of Marketing Communication BakpiaPia Djogdja, Tano Nazoeaggi  saat ditemui di outlet Bakpia Pia Djogja di kawasan Dagen, Minggu (16/10/2011).
Ia mengatakan, terpilihnya Bakpia Pia Djogdja sebagai official snack berawal dari presentasinya di depan Jeng Reni pada awal September lalu. Menurutnya, bungsu dari empat bersaudara itu tertarik dengan ide Bakpia Pia Djogdja, karena pihaknya menawarkan konsep baru yang cocok dengan konsep pernikahannya tersebut.


"Sejak dipresentasikan, ada tiga revisi yang diajukan Jeng Reni, yakni lambang Kraton yang dicetak dengan tinta emas dan pencantuman kata-kata Dhaup Ageng KPH Yudanegara dan GKR Bendara Kraton Ngayogyakarta Hadiningrat di kotak snack tersebut," terangnya.
Walaupun terbilang baru berbisnis Bakpia, ia merasa beruntung karena kehadiran Bakpia Pia Djogdja sudah mendapatkan respon yang baik di masyarakat. Terlebih, lanjutnya, saat ini pihak Kraton mempercayainya sebagai penyaji snack pada pernikahan anak bungsu Sultan Hamengku Buwono X.
"Dari segi rasa, menurut mereka (pihak Kraton), rasa bakpia kami representatif, terutama sebagai hidangan untuk tamu-tamu Raja," imbuhnya.
Nantinya Bakpia Pia Djogdja akan mengemas snack ini dengan kotak unik yang mudah dibuka, sehingga tamu bisa mencicipi bakpia istimewa tersebut di lokasi resepsi, maupun dibawa sebagai souvenir. Di dalam kotak mungil tersebut, nantinya Bakpia Pia Djogdja akan menyajikan produk andalannya, yakni satu buah bakpia blasteran, satu buah bakpia single dan tiga buah ampyang kepyar.
"Packaging ini spesial buatan kami sendiri, bahkan paket limited edition ini hanya bisa dijumpai di Royal Wedding besok," ungkapnya.
Sebelumnya, pihaknya belum pernah menerima orderan sebanyak ini, terlebih untuk acara pernikahan. Namun, ia berkomitmen untuk selalu berikan yang terbaik bagi pelanggan. Untuk mempersiapkan orderan Royal Wedding ini, ia mengaku telah menyiapkan segala sesuatunya sejak dua minggu lalu. (gya)

Pulau terkecil di Dunia

0 comments
Kali ini saya akan berbagi cerita Mengenai sebuah Pulau yang konon katanya merupakan Pulau terkecil di Dunia. Wah....??? Bener gak sih. ...lihat seksama gambar di bawah ini....






Masih banyak pulau terkecil yang tidak terrekam oleh dunia internet ...........
free counters

Check Page Rank of your Web site pages instantly:

This page rank checking tool is powered by Page Rank Checker service

Page Rank

Copyright © 2011 Green Ilmu | Splashy Free Blogger Templates with Background Images, Trucks